Kalau terlalu lama disayang sih, semua orang juga mau. Tapi bagaimana kabarnya ya kalau harus terlalu lama di rumah? Bosan adalah satu-satunya jawaban yang mewakili perasaanmu saat ini. Bahkan mau nggak mau, kita harus menghadapi situasi pandemik ini selama menjalankan ibadah puasa. Tapi awas terlena ya, karena kamu bisa saja jadi lupa lima aktivitas saat WFH ini lho! Duh, jangan sampai deh!
1. Sekarang tanggal berapa hayo? Awas lupa hari tuh!
Karena rutinitas setiap harinya sama, lama kelamaan jadi lupa hari. Kalau dulu, mungkin kita jadi lebih ingat hari karena harus sesuaikan dengan seragam sekolah atau kantor, nah sekarang ‘kan nggak perlu pakai seragam. Ikutan kelas atau meeting online saja kadang nggak mandi, ya kan? Makanya, rajin-rajin cek kalender deh, siapa tahu ada tanggal penting lho.
2. Ngaku! Lupa mandi ya hari ini?
Bangun tidur langsung mengerjakan tugas, begitu selesai lalu datang tugas selanjutnya. Begitu terus sampai tiba-tiba matahari sudah terbenam. Waduh, masa iya sehari cuma mandi satu kali saja sih guys? Irit air sih boleh, tapi nggak begini juga caranya lho.
3. Terlalu asik virtual-an, jadi lupa waktu deh tuh!
Aktivitas saat WFH lainnya yang sering kamu lakukan adalah virtual-an! Main game online sambil video call bareng teman memang asik banget, sampai-sampai lupa kalau sudah mendekati jam buka puasa. Waduh, padahal belum siapin takjil apa-apa. Masa buka puasa pakai air putih lagi sih?
Nah, supaya nggak terulang kembali, lebih baik manfaatkan fitur Pesanan Terjadwal (Scheduled Order). Fitur ini memungkinkanmu untuk memesan makanan yang diantar sesuai dengan waktu yang kamu pilih sendiri, bahkan hingga dua hari ke depan lho. Yup, itu artinya kamu juga bisa atur untuk persiapan sahur dan buka puasa esok hari guys!
Jadi, kini tetap bisa menikmati kebahagiaan Ramadan karena GrabFood #SiapAntarBerjutaMenu sesuai jadwal. Makanya, buat kamu yang sering lupa waktu, yuk pakai fitur Pesanan Terjadwal (Scheduled Order) dari GrabFood!
4. Saking fokusnya WFH, lupa istirahat bisa bikin sakit lho!
Wow, work from home justru bikin kerjaan datang tanpa jeda ya? Kalau nggak dikerjakan, makin menumpuk. Kalau dikerjakan, kok banyak banget. Sudahlah yang penting fokus kerjakan satu per satu pasti akan semuanya selesai. Eits, tapi jangan lupa istirahat ya. Ingat, istirahat yang cukup adalah kunci menjaga kesehatan selama di rumah saja lho. Lagipula, di tengah aktivitas saat WFH, kamu juga butuh istirahat ya.
5. Sampai lupa olahraga karena sibuk sendiri
Setiap hari disibukkan dengan berbagai pekerjaan, sampai-sampai lupa kalau kita juga harus jaga olahraga rutin setiap hari. Meskipun nggak bisa lagi pergi ke gym, lari di jogging track, atau ikutan yoga di taman kota, kita masih bisa melakukannya di rumah lho. Apalagi saat ini banyak instruktur yang berbagi regimen latihan via Instagram Live atau video call. Hayo, mau alasan apalagi nih? Karena lagi puasa jadi gampang haus? Olahraga sambil ngabuburit ‘kan bisa. Begitu selesai, langsung buka puasa, sesimpel itu guys!
Lupa memang manusiawi sih,ya jadi nggak apa-apa deh kalau cuma sesekali. Tapi tenang, Grab nggak akan lupa menghadirkan berjuta menu untuk berjuta makna di bulan Ramadan ini untukmu! Jadi, aktivitas selama WFH tetap lancar deh!