Dengan sejarah sebagai kota pusat pemerintahan dan pusat perdagangan, tentunya kuliner Jakarta memiliki romansanya tersendiri. Jika membicarakan makanan khas Jakarta, banyak yang cenderung membicarakan tentang makanan Betawi. Tetapi ketika orang lahir atau merantau di Jakarta, pastilah tahu bahwa kulineran di Jakarta itu tidak melulu tentang makanan Betawi karena banyak yang membawa kekayaan hidangan dari daerahnya masing-masing ke Jakarta. Tak heran, Jakarta pun menjanjikan variasi makanan enak dan unik dari seluruh dunia, termasuk dari seantero Nusantara.
Mungkin sudah banyak yang terbiasa dengan hidangan dari pulau Jawa dan Bali, tetapi sudahkah kamu mencoba masakan khas dari Sumatra, Kalimantan, atau pun Indonesia Timur? Kalau belum, sambangi yuk menu-menu enak,unik, dan eksotis dari pelosok Nusantara ini. Pasti kamu makin cinta dengan keragaman Indonesia yang ternyata nampak pula dari warna-warni kulinernya.
SUMATRA
Sebagai pulau terbarat di Indonesia, Sumatra yang luasnya empat kali lipat pulau Jawa ini tentunya mempunyai banyak kekayaan kuliner. Apa saja, ya?
Mie Aceh Keumala
Makanan Nusantara di Jakarta: Mie Aceh Keumala
Pernah coba mie Aceh goreng? Ada di Mie Aceh Keumala yang buka sepanjang hari ini.
Kulineran dari Serambi Mekah bisa dinikmati di Mie Aceh Keumala yang menyajikan beragam masakan khas Aceh. Mie Aceh sedikit berbeda dengan bakmi lainnya karena kuahnya ala kari, pedas dan cenderung kental, bakminya kuning tebal pipih, bumbunya kaya rempah, dan bisa dilengkapi dengan berbagai lauk protein. Di Mie Aceh Keumala, kamu bisa memilih protein telur, udang, daging, cumi, jamur, atau seafood. Banyak kan pilihannya?
Serunya lagi, Mie Aceh Keumala ini buka 24 jam! Jadi kapan pun kamu kangen makanan Aceh atau pingin nyobain kuliner Aceh, tempat makan di Jakarta ini bisa dijadikan pilihan karena menu Acehnya banyak dan enak. Selain mie Aceh, dia juga menyajikan nasi goreng Aceh, nasi guri Aceh, ketupat sayur, Indomie bumbu Aceh, martabak Aceh, dan berbagai lauk Aceh lainnya. Jelajahi saja langsung menu lengkapnya di GrabFood.
Harga: Rp 20.000 – Rp 50.000 per orang
Alamat: Jl. Duren Tiga Barat No. 48, Samping RS Siloam, Pancoran, Jakarta Selatan
Jam Buka: 24 jam
Lapo Holong
Makanan Nusantara di Jakarta: Rumah Makan Palembang
Ragam makanan khas Palembang di Rumah Makan Palembang.
Kuliner Palembang tidak hanya pempek, lho. Salah satu masakan khas Palembang lainnya yang perlu kamu cicipi adalah pindang. Rumah Makan Palembang yang terletak di Setiabudi, Jakarta Selatan ini tempatnya kecil, tetapi ramenya luar biasa, bukti bahwa enaknya nomor wahid. Di sini tersedia pindang ikan patin, pindang ayam, dan pindang iga sapi yang boleh dicoba. Menu favorit lainnya adalah segala lauk yang dimasak atau ditemani dengan sambal balado, sambal ijo, dan sambal merahnya. Sambal disini terkenal nikmat banget, jadi jangan sampai kelewatan dicicip saat menyantap hidangan khas Palembangmu.
Harga: Rp 15.000 – Rp 40.000 per orang
Alamat: Jl. Karet Gusuran 3 No. 19, Setiabudi, Jakarta Selatan
Jam Buka: 08.00 – 24.00
Kopi Rahasia
Makanan Nusantara di Jakarta: Kopi Rahasia
Kopi Rahasia punya berbagai jenis kopi asli Sumatra, salah satunya Aceh Gayo ini.
Kok, kopi? Yes, karena kopi adalah salah satu identitas kuliner Sumatra. Sumatra itu gudangnya biji kopi pilihan. Bahkan tidak sedikit perusahaan kopi dari mancanegara yang menggunakan biji kopi dari pulau ini. Jadi, jelajah kuliner pulau Sumatra belum komplit kalau belum pernah mencicipi kenikmatan kopinya.
Kalau kamu pecinta kopi, coba deh Kopi Rahasia yang daftar kopi Sumatranya tergolong komplit. Kopi Semendo (atau Semende), misalnya, menarik karena biasanya hanya diketahui oleh mereka yang tinggal di atau berasal dari daerah perkebunannya di Bukit Barisan Selatan. Kopi satu ini kental dan aromanya khas sehingga memiliki jaringan penikmat setianya sendiri. Pernah dengar kopi Sidikalang? Kopi satu ini unik karena pahitnya kencang –cocok buat kamu yang suka mencari kopi pahit, tetapi sebenarnya tingkat keasamannya tergolong rendah. Kalau kopi Aceh Gayo, rasanya sulit dijelaskan karena begitu kaya, tetapi juga begitu seimbang. Kalau kamu coffee aficionado, jangan sampai melewatkan kopi-kopi istimewa ini di Kopi Rahasia.
Harga: Rp 10.000 – Rp 30.000 per orang
Alamat: Jl. Percetakan Negara IX No. 11, Cempaka Putih, Jakarta Pusat
Jam Buka: 11.00 – 23.00 (Senin tutup)
Bakmi Kepiting A Nguan Pontianak
Makanan Nusantara di Jakarta: Bakmi Kepiting A Nguan Pontianak
Cobain deh bakmi kepiting khas Pontianak di A Nguan ini. Non-halal, ya.
Siapa yang tidak mengenal kota Pontianak? Dari semenjak SD, kota ini rutin disebut sebagai Kota Khatulistiwa karena dilalui oleh sang garis khatulistiwa. Di sini pula terkenal beberapa kulinernya, salah satunya bakmi kepiting. Di mana pun kamu mendengar bakmi kepiting di Jakarta, hampir dapat dipastikan pasti merupakan bawaan dari Pontianak. Nah, salah satu bakmi kepiting enak di Jakarta bisa ditemukan di A Nguan. Di sini bakminya memakai mie keriting kecil yang ditemani dengan beberapa capit kepiting yang dagingnya segar; favorit bagi mereka yang kangen atau ingin mengenal cita rasa bakmi kepiting asli Pontianak. Tapi ini khusus bagi mereka yang bisa makan non-halal, ya.
Harga: Rp 30.000 – Rp 50.000 per orang
Alamat: Jl. Taman Surya 3 Blok J1 No. 9, Kalideres, Jakarta Barat
Jam Buka: 07.00 – 17.00 (Senin tutup)
Akhiang Bakso Tahu Pontianak
Makanan Nusantara di Jakarta: Bakso Gepeng Pontianak
Bakso gepeng khas Pontianak ini bertekstur kenyal. (Foto: iStock)
Satu lagi dari Kota Khatulistiwa, bakso Pontianak berbeda karena baksonya ada yang berbentuk gepeng dan bertekstur kenyal, ada pula yang dinamakan tahu bakso, yakni, tahu yang dibelah diagonal kemudian dilumuri daging sapi cincang di sisi diagonalnya. Kumpulan bakso Pontianak ini dapat dipesan dari Akhiang Bakso Tahu Pontianak. Tips lanjutan: untuk bikin kuahnya tambah enak lagi, tambahkan air perasan jeruk nipis ke dalamnya. Pasti berasa kurang deh makan satu porsi doang.
Harga: Rp 30.000 – Rp 50.000
Alamat: Jl. Al Amanah No. 14A, Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
Jam Buka: 08.00 – 20.00
INDONESIA TIMUR
Yuk, sekarang kita lanjut terbang ke daerah Indonesia Timur. Ada kuliner seru apa saja ya di sini?
Torang Pe Selera
Makanan Nusantara di Jakarta: Torang Pe Selera
Kangen Makanan Manado asli? Cobain saja Torang Pe Selera di Setiabudi.
Terletak di Setiabudi, tempat makan satu ini selalu penuh di jam makan siang karena memang termasuk tempat makan enak di Jakarta yang Manado banget. Kamu tinggal memilih ikan favoritmu –tude, ikan ayam-ayam, kerapu, cakalang, gurame, atau bawal– lalu pilih cara memasaknya: goreng, bakar, kuah kuning, atau dijadikan sup. Jangan lupa makan sayur bunga pepayanya juga, ya.
Harga: Rp 50.000 – Rp 100.000 per orang
Alamat: Jl. Komando Raya No. 20C, Setiabudi, Jakarta Selatan
Jam Buka: 10.00 – 20.00 (Minggu tutup)
Coto Makasar Daeng Rahman
Makanan Nusantara di Jakarta: Coto Makasar Daeng Rahman
Coto Makasar Daeng Rahman yang terkenal orisinil.
Dari Manado, kitorang lanjut ke Makasar. Rumah makan Daeng Rahman ini terkenal dengan Coto Makasarnya, yaitu soto berisikan daging dan jeroan sapi atau kerbau yang direbus lama dan dibumbui dengan racikan rempah ala Makasar (jangan lupa ditemani burasa atau ketupat, ya); konronya yang memberikan daging berlimpah; serta dessert ala Makasarnya seperti es pisang ijo, Es Palu Butung yang mirip es pisang ijo tapi tanpa balutan adonan hijaunya, dan putu cangkir yang terbuat dari tepung ketan bercampur gula merah atau putih dan sering dikudap selama bulan Ramadhan.
Kalau sudah pernah mencoba Coto Makasar, boleh cicip yang serupa tapi tak sama, yaitu, Pallubasa. Sama-sama berkuah dan berbahan daging dan jeroan, pallubasa memiliki kuah yang lebih kental dan isinya dicampur serundeng dan kuning telur. Menarik, kan?
Harga: Rp 50.000 – Rp 100.000
Alamat: Jl. Ampera Raya No. 11, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Jam Buka: 09.00 – 22.00
Resto Yougwa Danau Sentani
Makanan Nusantara di Jakarta: Resto Yougwa Danau Sentani
Papeda dan ikan kuah kuning. Makanan yang Papua banget ini bisa kamu coba di Resto Yougwa Danau Sentani di Gambir, Jakarta Pusat.
Setelah transit di Makasar, kita langsung lanjut ke pulau paling timur Indonesia, Papua. Sebagai daerah yang paling jauh dari Jakarta, makanan khas daerah ini mungkin kurang dikenal oleh masyarakat Jakarta, tetapi sekarang kamu bisa mencicipinya di Resto Yougwa Danau Sentani yang berlokasi di Gambir, Jakarta Pusat. Langsung saja pesan makanan unik khas Papua, papeda.
Papeda adalah bubur sagu bertekstur lengket bak lem dengan rasa tawar. Berfungsi sebagai pengganti nasi, papeda biasa disantap dengan lauk ikan kuah kuning atau kuah asam pedas. Di Resto Yougwa ini, kamu bisa memilih kuah ikan gabus, ikan nila, ikan kerapu, ikan kakap, ikan bobara, ataupun ikan tuna untuk menemani pengalaman kuliner papedamu yang unik nan eksotis.
Harga: Rp 50.000 – Rp 150.000 per orang
Alamat: Jl. Batu Ceper No. 73, Sebelah Cahaya Indah Motor, Jakarta Pusat
Jam Buka: 10.00 – 22.00 (Khusus GrabFood: Senin, 10.00 – 22.00)
Jakarta memang tempatnya untuk mencari makanan enak dan unik. Dalam satu kota metropolitan ini, kamu bisa menjelajahi kuliner se-Nusantara tanpa harus terbang mengarungi tiga zona waktu di Indonesia. Tunggu apa lagi? Langsung saja klik JELAJAH KULINER NUSANTARA di bawah ini, dan mulai perjalanan kuliner serumu di Jakarta.