Selama di rumah aja, mungkin beberapa dari kamu ada yang sudah sering masak di rumah ya? Saking seringnya, bahkan kamu sampai kehabisan ide nih buat masak apa lagi. Di momen ini biasanya kamu mulai kangen dengan hidangan-hidangan yang biasa kamu dan keluarga nikmati di luar rumah. Saat nggak bisa keluar rumah seperti sekarang ini, untung ada GrabFood yang memudahkan kita buat pesan berbagai menu andalan yang pas buat keluarga.
Kira-kira traktir hidangan apa ya yang bisa bikin suasana ngumpul keluarga di rumah jadi semakin hangat? Simak ulasan lima tempat makan di Jakarta berikut ini yuk buat tahu jawabannya!
1. Seblak yang enak nggak harus ke Bandung kok
Buat kamu yang punya keluarga pencinta rasa pedas, hidangan yang satu ini pasti bakal bikin semua anggota keluargamu ngumpul di meja makan. Apalagi kalau bukan seblak. Hidangan yang terbuat dari kerupuk yang direbus dengan bumbu pedas dengan rasa khas kencur ini banyak menyita perhatian banyak orang beberapa tahun terakhir.
Saking populernya, seblak nggak hanya bisa kamu temukan di Bandung aja lho. Nggak heran sih, soalnya hidangan yang banyak mendapat modifikasi dari topping hingga tingkat kepedasan ini punya banyak penggemar. Buat kamu yang ada di Jakarta, mending cobain seblak di Warung Wanoja. Di sini ada menu RameRame dan combo Ramadan yang bikin kamu sekeluarga kenyang. Nggak doyan seblak? Tenang, ada menu lezat lainnya. Inget ya, di rumah aja, pesannya di GrabFood, karena GrabFood #SiapAntarBerjutaMenu.
2. Ayam goreng memang selalu jadi primadonanya
Ayam goreng memang selalu jadi favorit buat banyak orang, nggak heran kalau restoran yang punya menu unggulan ayam goreng semakin banyak kian harinya. Nah, buat makan bareng keluarga di rumah, ayam goreng yang digeprek dengan sambal bawang atau sambal cabai hijau yang pasti sukses menggoyang lidahmu dan keluarga.
Kalau bosan dengan hidangan ayam yang ‘gitu-gitu’ aja, kamu bicara cobain berbagai hidangan serba ayam dari Rush Hour. Di sini menyajikan beragam menu serba ayam seperti Chicken Brokoli dengan nasi, Kungpao Chicken dengan nasi, Chicken Raisu dan masih banyak lagi. Jangan lupa coba menu Ramadan RameRame yang terdiri dari 12 porsi Chicken Wings Sambal Matah plus 6 botol teh pucuk.
3. Soto Jakarta kayaknya cocok nih buat makan malam setelah buka puasa
Tempat makan di Jakarta lainnya yang nggak boleh dilewatkan adalah soto. Buat Soto Jakarta atau yang banyak dikenal sebagai Soto Betawi H. Mamat ini misalnya, soto yang satu ini punya kuah santan yang gurih dengan isian jeroan seperti babat atau paru, daging sapi, tomat hingga taburan emping. Hidangan yang satu ini cocok nih buat disantap saat makan malam selepas berbuka puasa. Berniat buat traktir keluarga dengan hidangan yang satu ini?
4. Bebek goreng, sudah nyoba di mana saja? Bebek BKB juara banget!
Buat kamu ya suka dengan hidangan bebek, nggak lengkap kalau kamu belum mencoba bebek khas Bengkulu yang dijual di Bebek Kepahiang Babase atau Bebek BKB. Yang membedakan bebek yang satu ini dengan hidangan bebek lainnya adalah bebek yang disajikan dengan warna kehitaman dan memiliki tekstur daging yang empuk. Bebek BKB sendiri berasal dari salah satu desa di Bengkulu yang bernama Kepahiang, di mana desa ini memiliki metode dan bumbu khas sendiri dalam mengolah bebek menjadi empuk, juicy dan tentu saja bercita rasa khas. Cocok banget nih buat jadi menu santap malam bareng keluarga!
Nah, kamu bisa kok bawa Bebek BKB ke rumahmu, apalagi ada GrabFood yang punya berjuta menu. Lewat GrabFood, kamu nggak hanya bisa menikmati hidangan andalan dari tempat makan di Jakarta, tapi juga bisa menikmati hidangan favorit bersama keluarga. Walau di rumah aja, tetap bisa merasakan sensasi makanan-makanan favorit keluarga yang ada di luar rumah deh. Untuk urusan menghadirkan santapan favorit keluarga memang GrabFood ahlinya yang selalu #SiapAntarBerjutaMenu.
5. Ngobrol santai sambil menyantap martabak
Sudah nggak diragukan lagi kalau Ramadan adalah salah satu momen di mana kita bisa menghabiskan quality time bareng keluarga lebih banyak dibandingkan waktu-waktu lainnya. Nah, biar momen ini nggak terlewatkan begitu saja, coba deh pesan martabak manis/terang bulan atau martabak telur ke rumah. Selain selalu jadi pemersatu keluarga, martabak juga bisa bikin siapa saja yang menyantapnya happy. Kamu bisa banget traktir keluarga kamu Martabak Favorite, di sini yang spesial ada martabak manis yang memiliki topping luar dalam.
Belum lagi ada paket RAMERAME dari GrabFood yang terdiri dari Martabak Manis Standar Pandan Keju dan Martabak Telur Daging Sapi dengan 3 Telur. Pas banget ‘kan buat disantap bareng keluarga. Kalau kamu termasuk yang tim martabak manis atau tim martabak telur nih?