Ingin membeli mobil untuk daftar GrabCar namun masih bingung mau beli mobil manual atau matic? Sebenarnya, apapun transmisinya, kamu tetap bisa menggunakan mobil tersebut untuk mendaftar menjadi mitra GrabCar, asalkan mobil tersebut memenuhi syarat kendaraan. Misalnya, usia kendaraan untuk daftar GrabCar maksimal 8 tahun, dan jika lebih dari 5 tahun, maka kamu wajib mengikuti uji emisi kendaraan.
Baca Juga: Cara Daftar GrabCar, Cek Syarat Dokumen dan Kendaraan di Sini!
Meski persyaratan kendaraan yang diberikan mudah, banyak juga orang yang masih bingung untuk menentukan transmisi mobil yang akan digunakan, apakah mobil manual atau matic? Dengan mengetahui perbedaannya, kamu pun bisa lebih mudah menentukan transmisi apa yang akan kamu pilih nantinya. Agar kamu tidak salah pilih, berikut beberapa perbedaan mobil manual vs matic yang perlu kamu ketahui.
Cara Pengoperasian Mobil Manual Vs Matic
Secara teknologi, mobil matic lebih unggul dibandingkan mobil manual. Pengoperasiannya tidak terlalu sulit dan tidak merepotkan, terutama bagi orang yang baru belajar membawa mobil. Jika mobil manual memiliki 3 pedal yaitu Rem, Kopling, dan Gas, maka mobil matic hanya memiliki 2 Pedal yaitu Rem dan Gas.
Untuk mobil manual perpindahan gigi dilakukan secara manual yang harus melibatkan kopling, pengoperan gigi persneling, dan menginjak pedal gas untuk menjalankannya. Dibutuhkan pembiasaan yang cukup panjang agar Anda tidak kagok saat menyetirnya.
Sedangkan untuk mobil matic hanya menggunakan alat yang bernama gearbox tidak ada kopling saat mengganti gigi tergantung pada kecepatan saat melaju dan kondisi jalan. Roda gigi mobil matic umumnya hanya memiliki empat mode yaitu parkir (P), mundur (R), netral (N) dan drive (D). Hanya dengan melihat bagian ini saja, kamu sudah bisa membedakan mobil matic dan manual dengan jelas.
Kenyamanan Mobil Manual Vs Matic
Dari segi kenyamanan, mobil matic lebih nyaman untuk digunakan apalagi dalam keadaan macet. Hal ini karena kamu tidak perlu terus-terusan menahan dan melepas kopling menggunakan kaki untuk melaju seperti pada mobil bertransmisi manual.
Kenyamanan dapat kamu rasakan ketika sedang berada pada medan menanjak. Cukup memasukkan gigi untuk tanjakan, kamu hanya cukup menekan pedal gas tanpa perlu memindahkan gigi agar mobil dapat melaju tanpa khawatir akan mundur atau bahkan tiba-tiba berhenti di tengah jalan menanjak.
Akselerasi atau Kecepatan Berkendara Mobil Manual Vs Matic
Mobil manual memiliki transmisi yang lebih sederhana jika dibandingkan matic, sehingga membuat transmisi mobil manual menjadi lebih responsif dan agresif, terutama di jalanan yang menanjak. Hal ini berhubungan dengan perpindahan kopling yang dilakukan ketika mobil memasuki jalanan dengan medan yang berbeda-beda (dari menanjak ke menurun atau sebaliknya).
Sedangkan untuk akselerasinya mobil manual jauh lebih cepat daripada mobil matic, namun seiring berkembangnya teknologi, ada juga mobil matic yang transmisinya tidak jauh berbeda dengan mobil manual. Biasanya, mobil matic ini telah menggunakan teknologi CVT yang transmisinya memiliki belt yang ukurannya bisa memanjang dan memendek dengan halus.
Konsumsi Bahan Bakar Mobil Manual Vs Matic
Biasanya mobil matic lebih banyak mengkonsumsi bahan bakar daripada mobil manual. Hal ini karena perputaran transmisi manual tidak seberat perputaran transmisi matic sehingga mesinnya pun tidak memerlukan banyak bahan bakar untuk bekerja ekstra. Selain itu, jumlah gigi yang lebih banyak juga membuat konsumsi bahan bakar mobil manual lebih efisien.
Sedangkan, mobil matic memiliki perputaran yang lebih berat sehingga membuat mesin bekerja ekstra dan membutuhkan banyak bahan bakar untuk dapat melaju. Namun kamu bisa menghemat bahan bakar mobil matic dengan melakukan gas and glide, yaitu membiarkan mobil meluncur sehingga tenaga yang dikeluarkan tidak terlalu banyak.
Perawatan Mobil Manual Vs Matic
Jika dilihat dari segi perawatan, mobil manual juga lebih unggul, di mana biaya perawatan yang dikeluarkan tidak terlalu besar dan banyak. Hal ini berbeda jika dibandingkan mobil matic yang menggunakan sistem transmisi otomatis.
Onderdil-onderdil pada mobil matic membutuhkan biaya yang lebih banyak daripada onderdil mobil manual. Bisa dibayangkan, perawatannya pun sudah pasti lebih sulit dan mahal, terlebih jika sampai terjadi kerusakan yang mengharuskan adanya penggantian komponen sehingga diperlukan teknisi khusus untuk mobil matic. Namun, kamu bisa mencegah kerusakan mobil matic dengan melakukan perawatan rutin dan mengganti oli transmisi matic secara berkala.
Performa Mobil Manual Vs Matic
Dilihat dari performanya, mobil manual cenderung lebih mulus daripada mobil matic. Hal ini karena mobil manual mengharuskan pengemudi mengatur sendiri laju kecepatan dan persneling kendaraan. Mobil manual pun memiliki lebih banyak gigi percepatan, yaitu sebanyak enam gigi (lima untuk maju ke depan dan satu untuk berjalan ke belakang), sehingga bisa dibilang lebih responsif dalam hal kecepatan.
Tujuan & Fungsi Penggunaan Mobil Manual Vs Matic
Mobil matic vs manual memiliki pangsa pasar masing-masing. Umumnya, mobil matic lebih cocok digunakan untuk orang-orang yang masih baru belajar menyetir karena lebih mudah dan nyaman. Juga menjadi pilihan yang tepat ketika digunakan berkendara di dalam kota besar ataupun antarkota yang sering mengalami kemacetan seperti Jakarta.
Sedangkan, jika kamu membutuhkan mobil yang bisa melaju cepat dan menempuh medan berat, mobil manual pilihannya. Intinya, pilihan antara mobil matic vs manual bisa disesuaikan dengan tujuan penggunaan, medan perjalanan, serta karakteristik kamu sebagai pengendara.
Harga Mobil Bekas Manual atau Matic
Di pasaran, harga beli mobil matic baru akan lebih mahal dibandingkan mobil dengan transmisi manual. Sayangnya, saat dijual kembali harga mobil matic akan turun cukup drastis. Jika kamu mengecek situs-situs jual beli mobil bekas online, perbedaan antara kedua mobil bekas tersebut berkisar Rp2 juta hingga Rp3 juta. Namun begitu, harga purna jual mobil bertransmisi otomatis ini nilainya masih lebih baik dibandingkan dengan manual.
Baca Juga: 11 Mobil Matic Murah yang Bisa Digunakan untuk Daftar GrabCar
Pengereman Mobil
Mobil dengan gigi manual lebih halus dalam pengereman jika dibandingkan yang bertransmisi matic. Ada beberapa kekurangan dalam mobil matic, mulai dari tidak adanya engine break serta persneling yang dapat diatur seperti mobil manual, sehingga kamu harus ekstra hati-hati saat mengerem di medan menurun.
Selain itu, jika digunakan pada jalanan menurun terlalu sering, daya cengkram rem mobil matic menjadi tidak terlalu kuat. Lalu, ketika melaju dalam keadaan cukup cepat dan melakukan pengereman, perlambatan mobil matic lebih lambat. Hal tersebut berimbas pada penggunaan rem yang lebih sering sehingga kampasnya pun akan cepat aus.
Baca Juga: Mau Daftar GrabCar? Ini Jenis Mobil yang Bisa Kamu Gunakan untuk Mengambil Orderan Grab!
Itulah beberapa perbedaan antara mobil manual vs matic. Apapun mobilnya, kembali lagi kepada kamu, kira-kira mobil apa yang memang kamu butuhkan? Karena apapun transmisinya, pasti akan ada kelebihan dan kekurangannya sehingga kamu perlu memikirkannya dengan matang sebelum membeli.
Jika mobil pilihanmu sudah tersedia, maka saatnya kamu mendaftar menjadi mitra GrabCar. Dengan menjadi mitra GrabCar, kamu pun bisa mendapatkan keuntungan, mulai dari penghasilan tambahan, bonus ketika berhasil mencapai target, hingga fleksibilitas waktu yang bisa kamu sesuaikan dengan jadwal kamu.
Untuk mendaftar menjadi mitra GrabCar, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran melalui website resmi Grab di https://register.grab.com/id atau download aplikasi Grab. Setelah berhasil melakukan pendaftaran online, kamu akan mendapatkan SMS konfirmasi yang berisi undangan untuk proses verifikasi ke kantor cabang Grab terdekat. Pastikan kamu membawa dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, SIM, STNK, dan SKCK untuk mempermudah proses verifikasi.
Jika verifikasi berhasil, maka hal selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah menyelesaikan training dan tes online sebelum kamu mengambil orderan Grab. Jadi, tunggu apalagi? Yuk daftar menjadi Mitra Grab sekarang!
Sumber:
- https://www.sunmotor.com/ini-lho-bedanya-mobil-matic-dan-manual/
- https://stories.trevo.id/matic-dan-manual/
- https://otospector.co.id/blog/mobil-bekas-manual-atau-matic
#GrabIndonesia